Ilmuwan yang melakukan penelitian di Kepulauan Galapagos berhasil menemukan spesies hiu baru yang disebut hiu tokek (Bythaelurus giddingsi). Penemuan tersebut dipublikasikan di jurnal taksonomi Zootaxa. Dalam bahasa Inggris, hiu tersebut disebut catsharks. Namun sebenarnya, penampakannya lebih mirip tokek. Hiu tokek tersebut ditemukan oleh John McCosker dari California Academy of Sciences dan Douglas Long, kurator senior Oakland Museum of California. Spesimen hiu tokek dikoleksi dalam ekspedisi penelitian pada tahun 1995 dan 1998. Spesimen diambil dengan menyelam pada kedalaman 1.400-1.900 meter menggunakan submersible Johnson Sea-Link. Hiu tokek ditemukan bersama 30 jenis hiu lainnya. Namun, sejak awal penelitian, Long sudah menyadari bahwa hiu tersebut adalah jenis yang belum pernah dijumpai sebelumnya.
Bythaelurus giddingsi memiliki warna coklat pucat dan bintik-bintik yang khas. Menurut Long, bintik yang ada berbeda antara satu individu dan individu lainnya.